PMI – Selasa, 29 Oktober 2019 mahasiswa/i jurusan PMI semester V melaksanakan kegiatan Pra Praktikum dan Studi Lapangan di dampingi juga oleh Dosen Pembimbing Lapangan Dr. Sitti Faoziyah, M.Ag dan Nurlaili Khikmawati S.Pd.,M.Ant. ini merupakan kunjungan perdana LK3 IAIN Syekh Nurjati Cirebon ke rumah Tenjo Laut (RUTELA) Kuningan, kunjungan ini bertujuan untuk menerapkan Integrasi Proses Pembelajaran dengan memanfaatkan jejaring sosial sebagai sarana pra praktikum untuk membekali diri agar memiliki wawasan praktek pengelolaan lembaga pelayanan sosial.
Dr. Sitti Faoziyah, M.Ag mengatakan, Hal ini merupakan langkah sinergitas proses pembelajaran mata kuliah Human Service Organization (HSO) yang mana mata kuliah ini sangat membutuhkan lapangan praktek. Kegiatan ini merupakan penguatan kompetensi dan bentuk respon positif atas lahirnya Undang-Undang no. 14 tahun 2019 tentang PEKERJA SOSIAL.
harapan setelah pulang dari kegiatan ini adalah, LK3 mampu memulai konseling dan membantu mahasiswa/i yang memiliki permasalahan terkait perkuliahan maupun masalah pribadi dan memberikan motivasi agar tidak mudah menyerah dalam menghadapi suatu permasalahan. karna konseling yangdilakukan dengan teman sebaya lebih efektif dibandingkan konseling dengan dosen/orang yang lebih tua usianya. semoga LK3 mampu segera lauching.